projasaweb logo

User Generated Spam – Bahayanya UGC Spam Bagi Anda

Estimasi Waktu Baca 5 Menit

User Generated Spam adalah aktifitas spam yang dilakukan oleh pengguna atau pengunjung dan bukan oleh pemilik platform atau website.

Jika anda sering membaca pedoman dari Google di Google Search Central, pasti anda menyadari bahwa sebagian besar dari pedoman tersebut membahas apa yang harus dilakukan atau apa yang tidak boleh dilakukan oleh pemilik website.

Sedangkan khusus untuk user-generated spam ini sedikit berbeda. Karena aktifitas yang terjadi bukanlah dilakukan oleh pemilik website, tetapi oleh pengunjung website.

Nah pada artikel kali ini kita akan bahas secara lebih mendalam mengenai topik tersebut.

Apa Itu User Generated Spam?

User-Generated Spam adalah aktifitas spam yang dilakukan oleh pengguna tahu pengunjung website dan bukan oleh pemilik website.

video user-generated spam

User Generated Spam biasa juga dikenal dengan istilah User Generated Content Spam atau disingkat UGC Spam.

Menurut blog hootsuite. User-generated content (UGC) adalah konten apa pun baik itu berupa teks, video, gambar, ulasan, dll yang dibuat oleh orang eksternal, bukan oleh internal perusahaan (pemilik merek).

Dari pengertian tersebut dapat dipahami bahwa UGC itu memilik banyak bentuk dan dapat muncul diberbagai saluran pemasaran milik perusahaan.

Jika dilihat dari pengertian, UGC bukan merupakan hal yang negatif tapi justru dapat berdampak positif bagi perusahaan anda jika dikelola dengan baik.

Banyak merek terkemuka yang memberikan perhatian khusus pada konten jenis ini untuk menguatkan merek mereka.

Tapi user-generated content ini bisa disalahgunakan melalui aktifitas spam. Bahkan hal ini sering terjadi dan bisa berdampak buruk.

Menurut kamus merriam-webster, Spam atau Spamming adalah pesan komersial yang tidak diminta (seperti email, pesan teks, atau posting Internet) dikirim ke sejumlah besar penerima atau diposting di banyak tempat.

Kenapa User-Generated Spam Wajib Anda Ketahui?

User-Generated Spam wajib anda ketahui karena memiliki efek yang sangat besar bagi website anda.

Jika pada website anda terdapat user-generated spam, maka website anda terancam dikenai manual action oleh Google.

Apa Dampak User-Generated Spam?

Dampak yang paling besar adalah manual action yang dilakukan oleh Google. Akibatnya, website anda dapat dihapus dari index Google dan itu artinya website anda tidak akan muncul pada hasil pencarian Google.

Saya sudah pernah membahas mengenai manual action pada artikel saya sebelumnya. Silakan baca lebih jauh pada link berikut ini.

Berikut ini adalah contoh pemberitahuan dari Google Search Console mengenai masalah user-generated spam.

contoh user-generetaed spam (sumber : https://searchengineland.com/guide/google-penalties/user-generated-spam)

Perlu anda catat, pada pemberitahuan di atas Google telah melakukan tindakan terbatas hanya pada URL yang bermasalah saja.

Tapi jika hal ini terus dibiarkan, maka Google dapat bertindak lebih jauh dari pada itu.

Bahaya UGC Spam

Agar lebih memahami, mari kita lihat beberapa contoh spam jenis ini.

Apa Contoh User-Generated Spam?

Contoh user-generate spam antara lain adalah postingan berisi spam di pesan forum, komentar di blog, halaman profil, halaman buku tamu, platform social media, file uploader, layanan hosting gratis, atau layanan pencarian internal dan lain sebagainya

Berikut ini beberapa contoh tampilan UGC spam yang saya ambil dari dokumentasi Google.

ugc spam di forum
ugc spam di forum

Ini merupakan contoh aktifitas spam yang dilakukan pada situs-situs forum atau platform komunitas lainnya.

ugc spam di file uploader
ugc spam di file uploader

Ini merupakan contoh aktifitas spam yang dilakukan pada layanan-layanan file uploader gratis.

ugc spam di fitur pencarian internal
ugc spam di fitur pencarian internal

Dan ini merupakan contoh aktifitas spam yang dilakukan pada layanan pencarian internal website.

Kenapa User-Generated Spam Sering Muncul?

Hal ini muncul umumnya karena mengharapkan backlink untuk kepentingan SEO. Selain itu, hal ini juga dilakukan dalam rangka melakukan promosi.

Tentu saja dua alasan di atas tidak dapat dibenarkan. Karena selain mengganggu, tindakan spam ini juga tidak efektif untuk link building ataupun promosi.

Pelajari lebih jauh mengenai backlink dan link building pada artikel saya berikut ini.

Ada cukup banyak variasi dari tindakan spam ini, sehingga anda harus sering melakukan audit pada website agar terhindar dari manual action dari Google.

Cara Mengatasi User-Generated Spam

Ada beberapa langkah yang dapat anda lakukan untuk mengatasinya :

  1. Identifikasi bagian website anda yang memungkinkan adanya user-generated spam. Umumnya ada pada bagian forum, komentar dan profil pengguna. Tapi tidak menutup kemungkinan ada pada bagian yang lain.
  2. Periksa bagian tersebut apakah mengandung unsur promosi, keluar dari topik, sara, hoax dan lain sebagainya. Pastikan juga anda memeriksa nama pengguna yang mengandung unsur promosi.
  3. Cari conten spam pada website anda menggunakan operator site: di penelusuran Google dengan menambahkan kata kunci komersial atau dewasa yang tidak berkaitan dengan topik situs Anda.
    Misalnya, telusuri [site: example.com viagra] untuk menelusuri istilah “viagra” di website Anda. Perhatikan contoh :
cara mencari user-generated spam
cara mencari spam buatan pengguna
  1. Jika sudah ditemukan, segera hapus konten tersebut.
  2. Pastikan website anda aman dari konten sejenis dengan cara menerapkan berbagai teknologi pendukung seperti (moderasi konten, CAPTCHA dll)
  3. Terapkan link nofollow pada setiap link pada user-generated content. Pelajari lebih jauh mengenai link nofollow ini pada artikel mengenai backlink yang saya sebutkan di atas.

Cara Mencegah UGC Spam

Berikut ini beberapa saran yang diberikan oleh Google dalam panduan yang mereka rilis pada 24 Mei 2021. Panduan tersebut membahas mengenai pencegahan UGC spam.

Blokir Pembuatan Akun Otomatis

Gunakan CAPTCHA gratis dari Google, Securimage, Jcaptcha atau layanan serupa lainnya untuk mencegah skrip otomatis membuat akun dan konten di platform Anda.

Aktifkan Fitur Moderasi

Jika dimungkinkan maka lakukanlah moderasi secara manual untuk setiap pembuatan akun baru dan komentar pada platform anda.

Pantau Masalah Spam Pada Situs Anda

Proses pemantauan ini bisa dilakukan pada Google Search Console. Silakan periksa Security Issues report dan Manual actions report.

Identifikasi Dan Segera Tangani

Setelah melakukan pemantauan, anda perlu mengidentifikasi kemungkinan masalahnya dan segera ambil tindakan. Jangan melakukan penundaan karena masalahnya bisa bertambah besar.

Tetap Jaga Platform Anda Agar Selalu Menggunakan Versi Terbaru

Jika anda menggunakan CMS atau segenisnya, maka jaga agar platform tersebut tetap terupdate sehingga dapat meminimalisir celah keamanan.

Kenapa Perlu Segera Ditangani?

  • Konten berkualitas rendah dapat memengaruhi peringkat Google terhadap situs secara keseluruhan.
  • Konten berisi spam berpotensi mengarahkan pengguna ke konten yang mengganggu atau bahkan berbahaya, seperti situs bervirus atau phishing. Hal ini dapat menurunkan reputasi situs Anda.
  • Konten spam dapat memicu kunjungan website yang tidak diinginkan. Hal ini dapat memperlambat website Anda dan meningkatkan biaya hosting.
  • Berpotensi dikenal Manual Action.

Referensi

  1. Google

Jika anda memiliki pertanyaan, saran atau kritik sekalipun, jangan sungkan untuk menuliskan dikolom komentar ya, agar saya dapat melakukan perbaikan.

Demikianlah artikel tentang user-generated spam. Semoga bermanfaat

Photo of author

Kanada Kurniawan

Merupakan founder dari Projasaweb. Aktif menulis tentang SEO, SEM dan Social Media serta perkembangan terbaru digital marketing.
Photo of author

Kanada Kurniawan

Merupakan founder dari Projasaweb. Aktif menulis tentang SEO, SEM dan Social Media serta perkembangan terbaru digital marketing.

Tinggalkan komentar

Support Kami Dengan Berbagi

Berbagi itu mudah dan dapat menebar manfaat untuk lebih banyak orang
SAYA TIDAK TERTARIK
This window will automatically close in 20 seconds